Upacara peringatan HUT RI Ke-78 Tingkat Kec. Banjarwangi Tahun 2023
PORTALBELANEGARA.COM || Garut – Upacara peringatan HUT RI Ke-78 Tingkat Kecamatan Banjarwangi Tahun 2023 dilaksanakan di alun-alun Desa Banjarwangi, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut. Kamis (17/8/2023)
Upacara dipimpin langsung oleh Camat Banjarwangi Bambang Hernowo S.STP., M.Si., sementara Komandan Upacara Sertu Carsono, Pembaca Pancasila Kapolsek Banjarwangi Iptu Amirudil Latif, S,H., Pembaca Pembukaan UUD 1945, Danposramil Banjarwangi Serka Muhaman Nur A, Pembaca Proklamasi Ketua KNPI Atep Hilmi, Pembaca Do’a Kepala KUA Yuyus, S.Pd.I.
Pengibaran bendera yang dilaksanakan oleh Paskibra Kecamatan Banjarwangi berlangsung dengan lancar tanpa ada kendala.
Camat Banjarwangi pada kesempatan tersebut membacakan amanat Bupati Garut kepada seluruh peserta upacara.
Peserta Upacara diantaranya, terdiri dari
Perangkat Kec. Banjarwangi, Peleton gabungan perwakilan Staf/perangkat Desa dari 11 Desa, gabungan PGRI, gabungan UPT Kec. Banjarwangi, gabungan perwakilan ormas, gabungan perwakilan Linmas, gabungan siswa SD, SMP dan SMA se Kec. Banjarwangi.
Hadir dalam kesempatan itu, Sekmat Depi Kuspia, S.Pd., Kepala UPT PKM Banjarwangi Mahmud S. Kes., Ketua Apdesi Kec Banjarwangi, Wawan, S.Pd., Ketua KNPI Kec. Banjarwangi Atep, S.Pd., Ketua PGRI Kec. Banjarwangi Asep Kurnia, S.Pd., Ketua MUI Kec. Banjarwangi, Para Kepala Desa se-Kec. Banjarwangi, Para Ibu PKK Kec. Banjarwangi, Para Tokoh Agama Kec. Banjarwangi, Unsur Pendidikan Kec. Banjarwangi.