Danramil 1116/Cikajang Hadiri Kegiatan Penanaman Pohon Yang di Gelar Oleh Pemdes Cibodas

PORTALBELANEGARA.COM, Garut – Pemerintah Desa Cibodas menggelar penanaman 2.800 bibit Pohon berbagai jenis di Tanah Carik Desa Cibodas, Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut. Kegiatan penanaman tersebut juga diikuti oleh Danramil 1116/Cikajang Kapten Inf Dandan Zaini beserta anggota. Sabtu (05/06/2021)

Pohon yang ditanam di lahan seluar 1,5 hektare tersebut terdiri dari bibit pohon mahoni, sukun, campedak, mangga dan lainnya. Bibit pohon tersebut merupakan bantuan dari Program Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Danramil 1116/Cikajang Kapten Inf Dandan Zaini, mengatakan kepada Portal Bela Negara bahwa program penghijaun penanaman sekitar 2.800 pohon ini selain terdapat nilai ekonomis namun juga sebagai upaya mencegah terjadinya erosi, menjaga kelestarian hutan, dan mencegah terjadinya bencana alam.

Menurutnya, program penghijauan sejalan dengan program TNI AD, khusunya Kodim 0611/Garut yang merupakan kegiatan pembinaan lingkungan hidup.

“Tujuannya untuk melestarikan hutan, lingkungan dan sumber mata air, serta upaya mencegah terjadinya erosi, longsor dan menjaga kekeringan saat musim kemarau,” kata Kapten Inf Dandan Zaini.

Danramil berharap, penanaman pohon ini benar-benar dapat bermanfaat bagi kelestarian lingkungan dan bagi masyarakat sekitar agar terhindar dari bencana akibat gundulnya hutan.

“Adanya kegiatan gerakan peduli lingkungan dengan penanaman 2800 pohon ini, semoga bermanfaat bagi kelestarian lingkungan dan keseimbangan ekosistem. Juga jangan lupa setelah kita menanam, kita juga harus merawatnya agar pohon yang kita tanam pada hari ini dapat tumbuh. Meskipun bukan kita yang merasakan, minimal anak cucu kita yang nanti bisa merasakan manfaatnya,” ujarnya.

Danramil menambahkan, dengan adanya program penghijauan penanaman pohon diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat tetap terjalin sesuai semboyan Kodam III/Slw yaitu “Siliwangi adalah Rakyat Jawa Barat dan Banten, Rakyat Jawa Barat dan Banten adalah Siliwangi”.

“Aplikasi dari semboyan tersebut adalah adanya keterpaduan dan kebersamaan antara TNI dengan rakyat untuk dapat bersinergi bersama menjaga ekosistem kelestarian hutan serta peduli terhadap lingkungan agar hutan tetap lestari,” katanya

Penanaman tersebut dihadiri oleh Pemdes Cibodas, BPD, RT, RW, PKK, Kader Posyandu, Bidan desa, Mahasiswa UIN 10 orang, warga masyarakat dan 6 orang anggota Koramil 1116/Cikajang. (Cg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!