Cerita Kedekatan TNI dan Anak-Anak di Tengah TMMD 108 di Wanakerta

PORTALBELANEGARA.COM, Garut – Hadirnya kegiatan (TMMD) ke-108 Kodim 0611/Garut, menciptakan kedekatan antara TNI dan Anak-anak Wanakerta, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Garut Jawa Barat, Rabu (01/07/2020)

Dengan adanya TMMD ke-108 oleh Kodim 0611 Garut, anak-anak Wanakerta merasa bangga jalannya dibangun oleh TNI.

Terlihat antusias anak-anak Wanakerta yang ikut termotivasi membantu program TMMD saat melihat puluhan prajurit membangun jalan kampungya.

Disela-sela sedang membantu pengerjaan jalan, anak anak sambil bersenda gurau dan berbincang.

“Kalau sudah besar nanti ingin menjadi TNI,” ucap salah seorang anak.

Ada yang ingin jadi Kopasus, Kostrad, Raider, yang ingin bawa Tank, menjadi Paskhas dan Marinir.

“Saya ingin seperti puluhan prajurit yang mengabdi kepada Negara dan warga,” ucap salah seorang anak lagi.

Dari obrolan itu, terdengar oleh salah satu prajurit dan dihampiri kepada anak anak mengatakan mau jadi prajurit apapun tetap jadi satu untuk membangun Negeri, panjang lebar memberi wejangan kepada anak-anak Desa.

“Agar anak-anak rajin dan bersungguh-sungguh bersekolah. Supaya kelak bisa mewujudkan cita-citanya menjadi anggota TNI,” pungkasnya. (MC11)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!