Tingkatkan Semangat Pemuda Papua, Satgas 303 bangun Lap Voli sebagai sarana olah raga di Kp. Dangbet

PORTALBELANEGARA.COM || Kab. Puncak – Sebagai bentuk kepedulian dan perhatian kepada warga, Satgas Yonif Raider 303/SSM Kostrad memberikan bantuan berupa pembuatan Lap voli, bola voli dan net kepada masyarakat Kampung Dangbet, Distrik Beoga, Kabupaten Puncak , Papua, Rabu (30/11/2022).

Disampaikan Dansatgas Satuan Organik Yonif R 303/SSM Letkol INF Slamet Faojan, M. Han., dalam rilisnya di Komando Taktis (Kotis) Ilaga kabupaten Puncak Papua.

Dansatgas mengatakan kegiatan Karya bakti membangun sarana olah raga berupa lapangan Voli dan alat sarananya dimaksudkan untuk memberikan sarana olah raga dan hiburan serta kedekatan TNI dengan rakyat.

“Dalam situasi saat ini personel satgas TNI harus berbuat kreatif dan peduli kepada saudara-saudara kita. Oleh karenanya, mari sama-sama membantu semampunya. Mudahan-mudahan dengan bantuan yang diberikan dapat membantu menyehatkan dan menumbuhkan kegembiraan masyarakat disekitar kita.” kata Dansatgas.

Komandan Pos (Danpos) Dangbet Satgas Yonif R 303/SSM, Lettu Inf Adi Nugrtoho,S.Tr.Han dalam rilis beritanya menyampaikan bahwa bantuan sarana olah raga voli tersebut diberikan sebagai wujud kepedulian Pos terhadap fasilitas umum yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan serta kebahagian rakyat di sekitarnya yang sebelumnya tidak ada sama sekali fasilitas yang dibangun di wilayah kampung dambet. Dalam hal ini, Pos bersama dengan Tokoh pemuda kampung dambet memiliki inisiatif sebagai bentuk keprihatinan tentang kemajuan kampung untuk membuat sarana olah raga voli di kampung dambet dengan keterbatasan yang ada dan memiliki tujuan untuk menjalin tali silaturahmi Pos dengan masyarakat begitu juga untuk menjaga kesehatan dan kebugaran masyarakat di Wil Kp. Dambet.

“Mayoritas Masyarakat disini hidup dalam keterbatasan dan kurangnya sarana hiburan olah raga,dengan adanya Lapangan Voli dan sarana yang diberikan. Oleh Satgas Organik Yonif Raider 303/SSM. Menumbuhkan rasa kegembiraan dan keakraban sehingga timbul rasa damai, terwujudnya peningkatan kesehatan jiwa dan raga. Maka dari itu TNI melalui Pos Dangbet mengupayakan untuk secepatnya membuat Lap Bola Voli dan alat pra sarana berupa bola voli serta net sebagai wujud kepedulian Pos kepada masyarakat di Sekitar Kp. Dangbet khususnya,” Ungkap Danpos

Bapak Anto Kiwak (32) sebagai tokoh masyarakat yang menerima simbolis penyerahan Bola voli dan net mengucapkan banyak terima kasih kepada personel Satgas Yonif Raider 303/SSM Pos Satgas Dangbet yang sudah memperhatikan kebutuhan Masyarakat serta kreatif dalam membuat Sarana Olah raga yang bisa digunakan dan di manfaatkan secara bersama untuk meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani masyarakat.

“Terima kasih Bapak TNI dan Bapak petugas Pos Dangbet, Puji Tuhan kami doakan seluruh anggota Satgas lancar dalam melaksanakan tugas demi mengamankan bangsa Indonesia pada umumnya dan Kampung kami pada khususnya.” Pungkas Bapak Anto Kiwak. (Pen Yonif Raider 303)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!