Puslitbang Polri Evaluasi BBM di Lingkungan Polres Kendal
PORTALBELANEGARA.COM, Kendal – Bertempat di Aula Polres Kendal telah dilaksanakan giat Evaluasi distribusi BBM di lingkungan Polri dalam mendukung pelaksanaan tugas operasional Kepolisian guna mewujudkan penguatan pengawasan. Selasa (15/06/2021).
Evaluasi distribusi BBM di lingkungan Polri dalam mendukung pelaksanaan tugas operasional Kepolisian guna mewujudkan penguatan pengawasan dilaksanakan oleh tim dari Puslitbang Polri yang dipimpin oleh Ka Tim Kombespol Harvin Raslin, S.H dan Konsultan Dr. Drs. Suryadi, MT.
Sementara tim dari Puslitbang Polri diantaranya Kombespol Harvin Raslin, S.H selaku Ka Tim, Dr. Drs. Suryadi, MT. selaku Konsultan, Ipda Desriansyah Putra, S.T (anggota), Penda tingkat I Bugi Martono (anggota)
Untuk pendamping dari Polda Jateng diantaranya, Kompol Agus Purwoto, S.H., M.H, Iptu Catur Wiji Priyono.
Hadir dalam kegiatan dari Pejabat Polres Kendal, Kapolres Kendal AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo, S.I.K., Kabag Sumda Kompol Tegoeh Boedi P S.H., Kasat Pol Air AKP Thomas Beko, Paur Log Penata Siti Yuliati
Diikuti oleh anggota Polres Kendal dengan rincian diantaranya, Fungsi Logistik : 9 orang., Fungsi Lantas dua belas (12) orang. Fungsi Sabhara duabelas (12) orang. Fungsi Reskrim tiga (3) orang. Fungsi Intelkam tiga orang (3) orang. Fungsi Binmas lima (5) orang. Fungsi Perencanaan tiga (3) orang.
Kombes pol Hervin Raslin S.H mengatakan dalam mewujudkan fungsi Kepolisian sebagai amanah dari Undang-Undang Nomor 2 tahun 2002 tentang Polri, tidak lepas dari Implementasi Pelayanan Prima Polri kepada masyarakat yang salah satunya ditunjukkan melalui Distribusi BBM dilingkungan Polri dalam mendukung tugas Operasional dilingkungan Polri.
Untuk itu Puslitbang Polri melakukan penelitian dengan tema “Evaluasi Distribusi BBM dilingkungan Polri dalam mendukung tugas operasional guna mewujudkan penguatan pengawasan,”
Penelitian ini diketuaI oleh Kombes Pol Harvin Raslin, S.H berasal dari peneliti Puslitbang Polri dan dibantu 3 peneliti lainnya yang berasal dari Peneliti Puslitbang Polri dan Konsultan.
Selama penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif, Metode pengumpulan data diperoleh melalui 3 cara
diantaranya penyebaran kuisioner secara online melalui HP/ android, Focus Group Discussion, wawancara mendalam terstruktur.
“Hasil yang ingin dicapai dari penelitian (1) untuk mengetahui dan mengalisis pelaksanaan sistem perencanaan dan pengadaan BBM , (2) untuk mengetahui dan menganalisis sistem distribusi BBM, (3) mengetahui dan menganalisis pelaksanaan sistem pengawasan distribusi BBM saat ini, (4) untuk merumuskan tata kelola BBM yang tepat,” jelas Hervin
Diharapkan dalam penelitian ini ditemukan beberapa kendala dan masukkan Komprehenshif untuk dijadikan rekomendasi kebijakan strategis bagi pimpinan terhadap Evaluasi Distribusi BBM dilingkungan Polri dalam mendukung tugas Operasional guna mewujudkan penguatan dan pengawasan Puslitbang Polri.