GIBAS Sektor Cikajang Dukung Program Sedekah Oksigen dengan Donasi Bibit Kopi

PORTALBELANEGARA, Garut || Ormas GIBAS Sektor Cikajang kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung penghijauan dan pelestarian lingkungan melalui Program Kolaborasi Hijau. Kali ini, kepedulian mereka diwujudkan dengan menyumbangkan bibit kopi ke Posko Sedekah Oksigen yang berlokasi di Sekretariat Bersama, Komplek Kantor Kecamatan Cikajang, pada Kamis (27/3/2025).

Perwakilan tim Sedekah Oksigen menerima langsung bibit kopi tersebut dan menyampaikan apresiasi atas kontribusi GIBAS yang secara aktif mendukung gerakan penghijauan.

“Kami sangat mengapresiasi peran GIBAS dalam mendukung Program Sedekah Oksigen. Kepedulian mereka terhadap lingkungan, terutama dalam aksi nyata penghijauan, menjadi bagian penting dalam menjaga kelestarian ekosistem di wilayah kita,” ujar Kurnia dari tim Sedekah Oksigen.

Lukman Nulhakim, Wakil Ketua GIBAS Resort Cikajang, menegaskan bahwa donasi bibit kopi ini merupakan bentuk komitmen mereka dalam menjaga lingkungan.

“Kami percaya bahwa upaya penghijauan bukan hanya tanggung jawab pemerintah atau kelompok tertentu, tetapi menjadi kewajiban bersama. Melalui Program Sedekah Oksigen, kami berharap bisa berkontribusi dalam menjaga keseimbangan alam serta memberikan manfaat bagi masyarakat,” ungkapnya kepada media.

Selain memberikan bibit, GIBAS juga tergabung dalam Tim Kolaborasi Hijau terus aktif dalam aksi penanaman reguler yang dilakukan di Blok Gunung Congkrang. Hingga saat ini, mereka telah terlibat dalam program tersebut sebanyak sebelas kali, memperlihatkan dedikasi mereka terhadap pemulihan lingkungan.

Program Sedekah Oksigen bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penghijauan dan pemulihan ekosistem. Dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk Ormas GIBAS, diharapkan dapat memperkuat program ini dan memberikan manfaat jangka panjang bagi lingkungan serta generasi mendatang. (Gae’s/JM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!