Danrem 062/Tn Panen Dan Tanam Bersama Di Demplot Bios 44 Ponpes Al Ittifaq Ciwidey
PORTALBELANEGARA.COM || Kab. Bandung – Danrem 062/Tn Kolonel Inf Asep Sukarna, S. Sos., S.I.P., M.M melaksanakan kunjungan kerja di Wilayah Kodim 0624/Kab. Bandung melaksanakan Panen dan tanam bersama di Demplot Bios 44 di Ponpes Al Ittifaq, bertempat di Kp. Ciburial Rt. 03 Rw. 10 Ds. Alamendah Kec. Rancabali Kab. Bandung. Senin (8/5/2023).
Danrem 062/Tn didampingi Dandim 0624/Kab. Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, S.E., M.I.P., melaksanakan anjangsana dan silaturahmi di Ponpes Al Ittifaq sekaligus melaksakan panen dan penanaman bibit sayuran dengan menggunakan pupuk Bios 44.
Tiba di Ponpes Danrem disambut oleh pengurus pesantren Al Ittifaq KH. Dadan Muda Warul Fallah dan pengurus koperasi Ponpes Al Ittifaq Ustad Irawan beserta para santri dan santriwati.
Selanjutnya melaksanakan panen Beetroot hasil dari pupuk BIOS 44 dan panen cabai merah dan cabai hijau besar di Green House Ponpes Al Ittifaq dilanjutkan penanaman sayuran salada dengan menggunakan pupuk BIOS 44.
Pondok Pesantren Al Ittifaq merupakan Ponpes yang berada diwilayah Korem 062/Tn tepatnya di Kec. Ciwidey Kab. Bandung, merupakan Ponpes percontohan digitalisasi pertanian dilingkungan pesantren dan juga bisa menjadi percontohan bagi Ponpes-Ponpes yang lain di Indonesia karena selain utamanya sebagai pusat pendidikan keagamaan para santri, disamping itu bisa menjadi pusat ekonomi dilingkungan pesantren, juga bisa memberdayakan masyarakat sekitar dengan manajemen yang sudah profesional dan pemasarannya yang sudah jelas.
Disela penanaman sayuran Danrem menyampaikan, “BIOS 44 merupakan bagian dari program unggulan Kodam III/Slw dalam bidang Ketahanan pangan, karena dengan menggunakan Bios 44 dan dengan yang tidak menggunakan Bios 44 ada perbedaan yang sangat signifikan, diantaranya masa panen dengan menggunakan BIOS 44 dari 45 hari panen menjadi 30 hari sudah bisa dipanen dengan hasil cukup memuaskan serta tanah tetap gembur dan subur serta siap ditanam kembali,” ujar Danrem.
Hadir pada kegiatan tersebut diantaranya, Pimpinan Pesantren Al Ittifaq H. Dadan Muda Warul Fallah, Pengirus Koperasi Ponpes Al Ittifaq Ustad Irawan, Pasi Intel, Pasi Log, Danunit, Danramil 2414/Ciwidey, Sekcam Rancabali Bpk. Asep, Kanit Provoost Polsek Ciwidey Aiptu Ii Irawan, Kades Alamendah Bpk. Wawan dan para pengurus pesantren Al Ittifaq serta para Santri Ponpes al Ittifaq. (Penrem 062/Tn)