Dandim 0610/Smd Pimpin Langsung Pencarian Anak Yang Hilang

PORTALBELANEGARA.COM, Sumedang – Dandim 0610/Sumedang, Letkol INF.Zaenal Mustofa S.E.,M.Si, memimpin langsung pencarian anak yang hilang atas nama Aira Dwi usia 13 tahun di sepanjang bantaran sungai Cihonje Desa Citengah Kecamatan Sumedang Selatan, Sabtu (07/05/2022)

Pencarian anak Yang Hanyut Di Ikuti Oleh, Dandim 0610 Sumedang Letkol Inf Zaenal Mustofa, S.E., M.Si., Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto beserta jajaran, Danramil 1001/ Smd Utara, Kapten Inf Dede Baharudin, Kapolsek Sumedang Selatan. Kompol Bonny Yuniar AA, S.IP., M.Si, Danpos Mil Selatan, Plt Aji Purwana, 8 orang anggota Koramil 1001/Smd Utara, Unsur Basarnas, BNPB Provinsi Jabar gabungan BPBD Kabupaten Sumedang, Unsur Kesehatan, Relawan.

Dandim 0610/Sumedang Letkol INF.Zaenal Mustofa, S.E.,M.Si., mengatakan, pencarian dilakukan sudah memasuki tahap 4, hingga saat ini korban Aira bocah 13 tahun masih dalam pencarian.

“Karena kita lihat, anak kecil memang jadi perhatian kita ke depan, kami mengimbau, orang tua hendaknya jangan sampai lalaikan anak-anaknnya, pada saat bermain di pinggir sungai,” terangnya.

Ini kita lakukan pencarian dari TNI dan Polri, Basarnas, DAMKAR, BNPB, BPBD, terkait dalam rangka membantu pencarian.

“Kepada orang tua dan masyarakat yang memiliki anak yang masih di bawah umur, untuk diingat di saat waktu hujan turun , tidak ada lagi anak yang bermain-main di pinggir Sungai dan pengawasan anak anak harus ekstra ketat,” pungkasnya. (Red-Pendim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!