Sepekan Jelang Pelaksanaan Vaksin, Nakes Gelar Doa Bersama dan Simulasi
PORTALBELANEGARA.COM, Garut – Pelaksanaan Pemberian Vaksin Sinovac Covid 19 Tingkat Daerah di Garut Provinsi Jawa Barat direncanakan sepekan kedepan.
Tanggal satu Februari Vaksin akan diberikan kepada para pejabat daerah, sedangkan untuk tenaga kesehatan, baik di Dinkes, Rumah Sakit hingga Puskesmas dijadwalkan pada tanggal 3 Februari.
Sebanyak 6.500 Tenaga Kesehatan dipastikan akan menerima vaksin.
Menghadapi pelaksanaan nanti yang tinggal sepekan lagi, para tenaga Kesehatan di Puskesmas Cipanas Kecamatan Tarogong Kaler menggelar doa bersama, sosialisasi sekaligus simulasi mekanisme tahapan vaksin.
Doa bersama diikuti seluruh Tenaga Kesehatan mulai dari perawat, dokter, bidan dan seluruh staf karyawan Puskesmas.
Tujuan dari digelarnya kegiatan tersebut adalah untuk memberikan kesiapan mental dan agar tetap berada dalam Kesehatan saat menjalani vaksin nanti
Mengingat khusus bagi tenaga medis yang memiliki gejala bahkan dalam kondisi sakit dan hamil terpaksa harus menunda vaksinasi karena akan beresiko bagi kesehatan tubuh.
Usai doa bersama, para Nakes ini mengikuti simulasi mekanisme pelaksanaan Vaksin. Mulai dari pengaturan tempat duduk bagi penerima Vaksin, pengecekan data, screening hingga penyuntikan.
Dikatakan Khusnul Khotimah, Kepala Puskesmas Cipanas, ” Jadi saya harap tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas Cipanas ini
faham dan mau di Vaksin, ” katanya.
Sebelumnya petugas Vaksinator telah mengikuti pelatihan, mereka juga melakukan simulasi cara memindahkan Vaksin dari lemari es kedalam box penyimpanan dengan suhu dia hingga delapan derajat.
Kini para Tenaga Kesehatan ini sudah siap, benar-benar siap untuk melaksanakan Vaksinasi. (Ervan)