Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Tahap 2 di Wilayah Kota Sukabumi

PORTALBELANEGARA.COM, Kota Sukabumi – Komandan Kodim 0607/Kota Sukabumi Letnan Kolonel Infanteri Danang Prasetyo Wibowo,M.I Pol. bersama Forkopimda Kota Sukabumi melaksanakan vaksinasi Covid-19 dosis ke-2. Bertempat di Dago/depan Balaikota Jl. Ir. H. Juanda Kota Sukabumi. Kamis (11/02/2021)

Untuk vaksin dosis ke 2 ini Ada 15 orang Forkopimda Yaitu diantaranya H. Ahmad Fachmi Walikota Sukabumi, H. Andri Hamami, Wakil Walikota Sukabumi, AKBP Sumarni Kapolres Sukabumi Kota, Mayor Chb. R. Khoirullah Amin Kasdim 0607/Kota Sukabumi, RD. Heribertus Susanto Wibowo Pemuka Agama katholik Kota Sukabumi, Abram Nami Putera Tambunan Perwakilan Kejaksaan Negeri Kota Sukabumi, dr. Bihantoro IDI Kota Sukabumi, Irawan Danismaya PPNI Kota Sukabumi, Fachrizal, S. Si, Apt IAI Kota Sukabumi,
Euis Nurhayati IBI Kota Sukabumi, dr. Heri Heriyanto Dir RS. Asyifa Kota Sukabumi, dr. Kote Noordhianta, Sp. THT-KL ASKLIN Kota Sukabumi, drg. Ali Sundiharja PDGI Kota Sukabumi, dr. Djuarto dan dr. Ridwan.

Ahmad Fachmi Walikota Sukabumi kepada media mengatakan, “Alhamdulillah pelaksanaan vaksin tahap ke-2 berjalan dengan lancar dan alhamdulillah dari fase vaksin tahap pertama dan tahap ke dua tidak ada masalah silahkan tanya ke unsur forkopimda apakah ada keluhan dan kami masih tetap sehat,” katanya.

Untuk Vaksin gelombang ke-2 akan diprioritaskan unsur masyarakat seperti wartawan, ASN, dan Dinas dinas yang belum melaksanakan vaksin, mari kita dukung dan sukseskan pelaksanan vaksin ini dan sampaikan kepada masyarakat bahwa vaksin ini aman dan halal ,” pungkasnya.

Dalam kegiatan ini juga dihadiri Letkol Inf Danang Prasetyo Wibowo, M.I.Pol., Dandim 0607/Kota Sukabumi, dr. Hj. Rita Fitrianingsih, M. Kes Kadinkes Kota Sukabumi. (Pendim 0607)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!