Gelar pengobatan Massal, Satgas 303 tingkatkan kesehatan Masyarakat Puncak
PORTALBELANEGARA.COM | Kab. Puncak Papua – Dalam rangka meningkatkan kualitas kesehatan Masyarakat Kabupaten Puncak, Satgas Yonif R 303/SSM Pos Beoga menggelar bakti sosial berupa pengobatan massal secara gratis di Halaman Pasar Milawak, Distrik Beoga Kabupaten Puncak Papua
Hal tersebut disampaikan Danpos Beoga Satgas Yonif Raider 303/SSM Lettu Inf Rohim Edi S. T (Han) dalam keterangan tertulisnya, di Distrik Beoga Kab Puncak Papua, Sabtu (25/03/2023).
Dikatakannya, dalam pelaksanaan pemeriksaan dan pengobatan massal gratis ini Satgas Yonif R 303/SSM dipimpin oleh Danpos dibantu dengan anggota tim kesehatan Satgas, Koramil setempat, polres beserta dengan Tim Kesehatan Dari pemerintah Daerah.
“Ini sebagai bentuk perhatian dan kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat di daerah penugasan dengan tulus dan ikhlas,” ungkapnya
“Semoga kedatangan kami dapat membantu mengatasi kesulitan rakyat dan membantu program pemerintah daerah kabupaten Puncak,” tambah Danpos
Bu Desi, selaku Tim Kesehatan daerah mengaku bangga atas peran aktif Satgas Yonif Raider 303/SSM telah memberikan keamanan kepada masyarakat Puncak, termasuk memberikan pelayanan kesehatan secara gratis.
Hal senada juga disampaikan salah satu tokoh masyarakat Murib (50). Dirinya mengucapkan terima kasih dan sangat senang dengan pengobatan massal gratis yang dilakukan oleh personel Satgas.
“Terima kasih atas pengobatan gratis yang telah diberikan kepada warga kami dan kami sangat senang atas kegiatan pengobatan masal ini. Semoga semakin jaya dan berhasil dalam melaksanakan tugas,” pungkasnya. (Red/Pen Yonif Raider 303)