Babinsa Langkapjaya Bersama Anggota Polsek Kembali Gelar Ops Yustisi Cegah Covid-19 Meluas

PORTALBELANEGARA.COM, Sukabumi – Dalam UPAYA memperketat peningkatan dan penyebaran virus Covid 19 yang cukup meningkat di wilayah binaannya, Personel Koramil 2209/Lengkong Babinsa Langkapjaya, Sertu R. Moch Hidayat bersama Babhinkamtibmas Desa Langkapjaya, Bripka Jajang Ahmad Wijaya secara terus menggelar operasi yustisi guna mencegah penyebaran Virus Covid-19 di wilayah teritorial Koramil 09/Lengkong, di jalan Simpang Tiga Kp. Joglo di Desa Kecamatan Lengkong, Kabupaten Sukabumi. Sabtu (26/06/2021)

Menurut Keterangan Babinsa Langkapjaya tersebut bahwa kegiatan operasi yustisi yang dilaksanakan di jalan raya ini, sasaran khususnya adalah Warga masyarakat, pengendara roda 2 dan 4, warga masyarakat yang beraktivitas di tempat-tempat umum lainnya, bertujuan guna menekan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah teritorial di Desa Langkapjaya.

“Selain untuk memutus penyebaran virus ini, Giat operasi yang kami lakukan sesuai perintah dan petunjuk dari Komando Atas, dalam hal ini Dandim 0622/Sukabumi dan turun ke Danramil 2209/Lengkong Kapten Infanteri Suwarsono bersama jajarannya yakni para Babinsa untuk selalu melaksanakan dan memperketat operasi yustisi, demi upaya untuk menekan penyebaran Covid-19 di masyarakat,” papar Sertu R. Moch Hidayat.

Dalam pantauan Media Portal Bela Negara bahwa pelaksanaan operasi yustisi yang dilaksanakan Babinsa Koramil 2209/ dengan personel Polsek Lengkong dengan cara Babinsa mendatangi langsung, baik itu pengguna jalan raya, maupun para sopir mobil yang melintas, dan jika ditemukan tidak mematuhi protokol kesehatan (tidak memakai masker) maka Babinsa memberikan teguran secara humanis kemudian dijelaskan akan bahaya Covid-19.

“Semoga dengan pelaksanaan operasi yustisi yang dilakukan secara kontinyu ini dapat menekan penyebaran covid-19, khususnya di wilayah Kecamatan Lengkong dan umumnya di Kabupaten Sukabumi,” pungkas Sertu Moch Hidayat usai kegiatan. (Asep)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!