Silaturahmi dan Halalbihalal Alumni Ponpes Riyadlul Falah, Danramil 1122/Pakenjeng Ajak Generasi Muda Raih Masa Depan Cerah

PORTALBELANEGARA, Garut || Suasana hangat penuh kekeluargaan terasa di Kampung Ciwalen, Desa Depok, Kecamatan Pakenjeng, saat ratusan santri, santriwati, alumni, serta masyarakat sekitar mengikuti kegiatan Halalbihalal dan Silaturahmi Akbar Alumni Pondok Pesantren Riyadlul Falah. Selasa (8/4/2025)

Acara yang digelar pada Selasa (8/4/2025) sejak pukul 09.00 WIB ini dihadiri oleh Danramil 1122/Pakenjeng Lettu Inf Cacu Ruswandi, yang mewakili Forkopincam Pakenjeng, bersama para tokoh masyarakat dan pimpinan pesantren.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pimpinan Ponpes Riyadlul Falah KH. Dase Nurjaman, S.Pd.I., Kepala Desa Depok, Bapak Abin, KH. Ahmad Tontowi Jauhari Musaddad, Lc., M.A. dari Ponpes Al-Musadadiyah Garut sebagai penceramah dalam tabligh akbar, Para alumni, santri, santriwati, serta masyarakat sekitar lebih dari 200 orang.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, sambutan-sambutan dari pimpinan pesantren, Danramil, dan Kepala Desa, serta ditutup dengan tausiah yang menggugah semangat spiritual oleh KH. Ahmad Tontowi Jauhari.

Dalam sambutannya, Danramil 1122/Pakenjeng menyampaikan ucapan selamat Idulfitri 1446 H dan mengajak para alumni muda untuk mempertimbangkan bergabung sebagai calon prajurit TNI AD. Ia menegaskan bahwa proses pendaftaran untuk gelombang kedua Tamtama dan Bintara TNI AD tidak dipungut biaya, dengan persyaratan tinggi badan minimal 160 cm.

Tak hanya itu, beliau juga memberikan informasi penting bagi para petani yang akan melaksanakan panen agar dapat berkoordinasi dengan Koramil dan PPL setempat untuk menjual hasil panennya ke Bulog Garut dengan harga gabah kering sesuai ketetapan pemerintah yaitu Rp6.500/kg.

Acara berlangsung khidmat, penuh kehangatan, dan ditutup dengan doa bersama serta musafahah (saling memaafkan) antar peserta kegiatan.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata eratnya hubungan antara TNI, masyarakat, dan pesantren dalam membangun kebersamaan dan membina generasi muda untuk masa depan bangsa yang lebih baik. (Cepi Gantina)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!