Petugas Pos Pengamanan Lebaran Menerima Bingkisan Bhayangkari Peduli


PORTALBELANEGARA.COM | GARUT – Ketua Bayangkari Cabang Polres Garut Polda Jabar, menyalurkan paket bantuan Bhayangkari Peduli kepada petugas Pos Pengamanan yang bertempat di jalan Raya Cikajang depan kantor desa Cikajang.

Penyerahan paket Bhayangkari Peduli disalurkan langsung oleh ketua Bayangkari ranting Cikajang Ny. Siti Adnan yang diterima oleh petugas Pos Pengamanan Lebaran pada hari Rabu (19/04/2023).

Kapolsek Cikajang Polres Garut, AKP Adnan Muttaqien, SH., selaku komandan pengamanan di lokasi mengucapkan terima kasih kepada ibu ketua Bhayangkari Cabang Polres Garut, Polda Jabar dan Ranting Cikajang yang telah peduli kepada kami dalam menjalankan tugas pengamanan arus mudik lebaran tahun 2023.

“Terkait arus mudik hari ini Rabu 19 April yang merupakan hari pertama cuti bersama, baru nampak terlihat banyak kendaran roda 4 dan roda 2 yang berplat nomor luar Garut, dengan banyaknya kendaran yang melewati jalur Cikajang menuju Pamengpeuk dan Singajaya,” ucapnya.

“Kami petugas Pospam Lebaran di bantu oleh anggota Koramil 1116/Cikajang, satpol PP Kecamatan Cikajang, FKPM, RAFI, Damkar serta UPTD Dishub Wilayah lV Cikajang siap menyukseskan arus mudik lebaran 1444 H,” sambungnya.

“Kami menghimbau kepada seluruh pemudik lebaran 2023 agar berhati hati di jalan lengkapi surat surat kendaran patuhi rambu rambu lalulintas dan tertib berlalulintas, ingat sanak saudara anda menunggu di rumah,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!