Bantu Pelaksanaan TMMD, Paskhas Kirimkan Pasukannya Ke Wanakerta-Garut

PORTALBELANEGARA.COM, Garut – Pasukan Paskhas Bandung Ikut Terjun Guna Membantu Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 yang dilaksanakan di Desa Wanakerta, Kecamatan Cibatu Kabupaten Garut Jawa Barat. Rabu (1/7/2020) Siang.

Letkol Pasukan Ana Agung Semara putra SH. Pabandya Binlatsiap Spot, saat ditemui menyampaikan. Pihaknya menerjunkan puluhan personil guna membantu pelaksanaan kegiatan TMMD di Desa Wanakerta ini.

“Kami jajaran Paskhas menurunkan 25 personil sesuai dengan permintaan dan tidak menutup kemungkinan seandainya dibutuhkan penambahan pasukan lagi, kita akan koordinasikan dengan satuan atas,” katanya.

Lanjut disampaikan, Satuan yang diturunkan guna membantu TMMD ke-108 di Kabupaten Garut ini diambil dari Satuan Pusdiklat Paskhas Lanud Sulaiman Bandung yang langsung berada dibawah pimpinan Kepala Staf Angkatan Udara (KASAU) .

Sambung, Letkol Pasukan Anak Agung Semara Putra, SH., pihaknya mengaku senang dan semangat bisa mengikuti kegiatan pelaksanaan TMMD ke-108 di Kabupaten Garut karena kita ada dari Rakyat Untuk Rakyat serta sebagai wujud kepedulian kita pada rakyat dan Lingkungan kita dan Salam Hormat Bangga kami utk seluruh peserta yang ikut terlibat kegiatan TMMD dan dalam Kondisi New Normal tetap melaksanakan kegiatan dengan mentaati Protokol Kesehatan.

“Mudah-mudahan kehadiran kami bisa membantu dan mendukung pelaksanaan TMMD di daerah ini,” ungkapnya. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!