Sertijab Kepala Desa Girijaya Berjalan Dengan Lancar

PORTALBELANEGARA.COM, Garut – Serah Terima Jabatan Kepala Desa Girijaya Periode 2015-2021 Dada Armada Kepada Kepala Desa Periode 2021-2027 Heru Nugraha, SP., digelar di Gedung Sekolah Dasar Negeri II Girijaya, Desa Girijaya Kecamatan Cikajang, Kabupaten Garut. Jum’at (30/07/2021)

Kegiatan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat tersebut dihadiri oleh Kasi PMD Agus Yusuf, S.IP., Babinsa Serma M Nur Angkotasan, Bhabinkamtibmas Brigadir Ridwan Thoharudin, Perangkat Desa, Ketua BPD Uuh Junaedi beserta anggota, LPM, para ketua RW, RT dan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan yang lainnya.

Dalam sambutannya Kasi PMD Kecamatan Cikajang menyampaikan ucapan selamat kepada Kepala Desa Terpilih bapak Heru Nugraha, SP., yang akan mempin Desa Girijaya periode 2021-2027.

Dikatakan Agus, “Kades terpilih harus secepatnya beradaptasi dan berkonsolidasi dengan berbagai pihak, kemudian segera membentuk RPJM dan tim penyisunan RPJMDes karena tiga bulan setelah pelantikan RPJMDes harus sudah selesai. Karena RPJMDes nantinya akan menjadi acuan Kades dalam menjalankan roda pemerintah,” katanya.

Kemudian, masih menurut Agus, “Kepala Desa untuk segera merubah 3 specimen rekening giro untuk percepatan dana desa,” ucapnya.

Sementara Heru Nugraha, SP., kepada Portal Bela Negara dirinya menyebutkan akan segera melaksanakan apa yang sudah disampaikan oleh Kasi PMD Kecamatan Cikajang, terkait penyusunan RPJMDes dan segera akan membentuk tim penyusunan.

Selain itu, yang menjadi program terdekatnya yaitu akan melakukan restrukturisasi perangkat desa agar tercipta kenyamanan di internal perangkat desa.

“Intinya akan melakukan pembenahan dari dalam,” katanya kepada Portal Bela Negara.

Ditempat yang sama, Dada Armada Kepala Desa Periode 2015-2021 mengucapkan selamat kepada Heru Nugraha. Dirinya berharap kepada Kades baru agar bisa membawa Desa Girijaya lebih maju, kondusif dan lebih tenang dalam menjalankan roda pemerintahan dan melaksanakan programnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!